Thursday, June 27, 2013

Berjalan Menuntut Ilmu (Ilmu VS Harta)

source pict: http://komikmuslimah.blogspot.com/

Ilmu itu lebih baik daripada harta. Ilmu menjaga engkau dan engkau menjaga harta. Ilmu itu penghukum (hakim) dan harta terhukum. Harta itu kurang apabila dibelanjakan tapi ilmu bertambah bila dibelanjakan. [Ali bin Abi Talib radhiallahu ‘anh]


Keutamaan ilmu atas harta dapat diketahui dari beberapa segi:


Quote 1: Ilmu akan menjaga pemiliknya, sedangkan pemilik harta menjaga hartanya. 

Quote 2: Ilmu adalah penguasa atas harta, sedangkan harta tidak berkuasa atas ilmu. 

Quote 3: Harta akan habis dengan dibelanjakan, sedangkan ilmu akan bertambah jika diajarkan. 

Quote 4:  Apabila meninggal dunia, pemilik harta akan berpisah dengan hartanya, sedangkan ilmu akan masuk bersamanya ke dalam kubur. 
Quote 5: Harta dapat diperoleh orang-orang mukmin maupun kafir, orang baik maupun orang jahat. Sedangkan ilmu yang bermanfaat hanya dapat diperoleh orang-orang yang beriman. 
Quote 6: Orang yang berilmu dibutuhkan oleh para raja dan selain mereka, sedangkan pemilik harta hanya dibutuhkan oleh orang-orang miskin. 
Quote 7: Jiwa akan mulia dan bersih dengan mengumpulkan ilmu dan berusaha memperolehnya -hal itu termasuk kesempurnaan dan kemuliaannya- sedangkan harta tidak membersihkannya, tidak menyempurnakannya bahkan tidak menambah sifat kemuliaan. 

Quote 8: Harta itu mengajak jiwa kepada bertindak sewenang-wenang dan sombong, sedangkan ilmu mengajaknya untuk rendah hati dan melaksanakan ibadah. 
Quote 9 : Ilmu membawa dan menarik jiwa kepada kebahagiaan yang Allah ciptakan untuknya, sedangkan harta adalah penghalang antara jiwa dengan kebahagiaan tersebut. 

No comments:

Post a Comment